in

Rugby Resmi Hadir di Kabupaten Kendal

Launching Atlet Rugby Kendal di GOR Tamanrejo, Kecamatan Limbangan, Kabupaten Kendal, Sabtu (11/1/2024).

HALO KENDAL – Kabupaten Kendal kini memiliki cabang olahraga baru: Rugby. Peluncuran resmi tim Rugby Kendal dilakukan dalam acara yang berlangsung meriah di GOR Tamanrejo, Kecamatan Limbangan, pada Sabtu (11/1/2025). Acara ini dihadiri oleh Wakil Sekretaris KONI Kendal, Nur Fais Subasono, Ketua Rugby Kendal, Mora Sandy Purwandono, serta para pengurus dan atlet yang siap mengharumkan nama daerah.

Rugby adalah olahraga yang mirip dengan sepak bola, namun dengan peraturan unik; bola dapat dibawa dengan tangan. Setiap tim berusaha mencetak poin dengan cara menendang, melempar, membawa, dan mendaratkan bola melewati gawang atau garis belakang lawan. Ciri khas bola rugby yang berbentuk lonjong dan mengerucut di ujungnya memudahkan pemain untuk menggenggam dan mengoper bola saat pertandingan berlangsung.

Nur Fais Subasono, yang mewakili Ketua Umum KONI Kendal, mengakui bahwa rugby masih merupakan olahraga yang asing di masyarakat Kendal. Namun, dengan peluncuran ini, diharapkan rugby dapat semakin dikenal dan menjadi bagian dari event atau kejuaraan di daerah.

“Di Kendal, rugby memang belum begitu populer. Melalui acara launching ini, kami berharap olahraga ini bisa lebih dikenal luas dan diminati masyarakat,” kata Abbas, sapaan akrabnya.

Rugby sendiri mulai dipertandingkan dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jateng XVI yang diadakan di Pati Raya pada tahun 2023. Abbas berharap, dengan adanya peluncuran ini, rugby dapat menjadi cabang olahraga unggulan dari Kabupaten Kendal dan meraih prestasi yang membanggakan.

Ketua Rugby Kendal, Mora Sandy Purwandono, juga mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang telah mendukung dan memberikan kepercayaan untuk memimpin tim Rugby Kendal. Anggota Komisi B DPRD Kendal ini berharap rugby dapat menjadi olahraga yang digemari masyarakat dan mampu mencetak atlet-atlet bertalenta.

“Terima kasih atas dukungan dan kepercayaan yang telah diberikan kepada kami, terutama kepada KONI Kendal. Semoga atlet-atlet rugby Kendal dapat meraih prestasi. Target kami adalah Porprov XVII tahun 2026 di Semarang Raya,” ungkap Sandy dengan penuh semangat.

Dengan peluncuran ini, harapan besar tertuju kepada Rugby Kendal untuk mengembangkan olahraga ini dan mendorong partisipasi masyarakat, serta mencetak atlet yang siap bersaing di tingkat provinsi dan nasional.(HS)

Revitalisasi Kawasan Pecinan: Menghidupkan Sejarah dan Ekonomi Semarang

Lapis Kukus Lawang Sewu Hadir di Mijen: Cabang Baru untuk Manjakan Pecinta Oleh-Oleh Khas Semarang