in

PKS Kota Semarang Terjunkan 443 Relawan dan Bagikan Puluhan Ribu Paket Bantuan Korban Banjir

DPD PKS Kota Semarang salurkan bantuan bencana banjir di Kecamatan genuk, Semarang, baru-baru ini.

 

HALO SEMARANG – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Semarang telah menerjunkan 443 relawan untuk membantu penanganan bencana banjir dan tanah longsor di Kota Semarang, sejak Sabtu (6/2/2021) lalu.

“Selama sepekan tanggap bencana banjir dan longsor, kita telah menerjunkan 443 relawan yang diperbantukan di delapan kecamatan di Kota Semarang yang terdampak bencana longsor dan banjir, yaitu Kecamatan Genuk, Pedurungan, Gayamsari, Semarang Utara, Semarang Tengah, Semarang Timur, Ngaliyan, Gajahmungkur,” kata Ketua DPD PKS Kota Semarang, Suharsono dalam keterangannya, Sabtu (13/2/2021) di Kota Semarang.

Selain menerjunkan relawan, Suharsono mengatakan, pihaknya juga sudah menyalurkan berbagai paket bantuan mencapai puluhan ribu paket, untuk korban banjir di semua titik terdampak banjir di Kota Semarang itu.

“Adapun rinciannya nasi bungkus 17.453 paket, sembako 1.852 paket, sayuran 1.616 paket, tikar 70 buah, kasur 20 buah, baju layak pakai 3 karung, baju baru 3 lusin, dan juga ada bantuan masker, air bersih untuk korban bencana banjir,” jelasnya.

Lebih lanjut, Suharsono mengatakan, pihaknya juga menggandeng anggota Fraksi PKS, baik di tingkat kota, provinsi, maupun DPR RI untuk membantu penanganan bencana.

“Semua anggota fraksi PKS Kota Semarang juga kami minta turun untuk membantu langsung, juga anggota DPRD kita di tingkat provinsi dan DPR RI. Serta struktur DPW telah membantu penanganan banjir di Kota Semarang,” papar Suharsono.

Saat ini, kata Suharsono, penanganan terhadap korban masih terus dilakukan masing-masing DPC, utamanya di daerah yang terdampak banjir cukup parah.

Untuk recovery pasca bencana, Suharsono mengatakan, pihaknya juga telah melakukan penanganan dalam bentuk pembagian obat dan vitamin untuk warga.

“Kita para relawan bekerja sama dengan pihak terkait juga turun ke lokasi-lokasi banjir cukup parah, misalnya di Gebanganom Genuk membagikan obat ringan, salep dan vitamin untuk warga,” tandas Suharsono.

Aksi pelayanan kesehatan, imbuh Suharsono, juga dikemas dengan pelayanan kesehatan untuk warga terdampak bencana, khususnya di tiga kecamatan.

“DPD melalui bidang sosial kemasyarakatan sinergi dengan pihak terkait juga mengadakan pelayanan kesehatan, utamanya di Kecamatan Genuk, Gayamsari, dan Pedurungan. Adapun kegiatan itu dilaksanakan mulai Minggu, 14 Februari 2021,” ujar pria yang juga Wakil Ketua Komisi C DPRD Kota Semarang ini.

Selain itu, untuk agenda pembagian sembako bagi warga terdampak banjir, juga masih terus dilakukan yang dikoordinir oleh masing-masing Dewan Pengurus Cabang (DPC).

“Hari ini, Sabtu juga kita teruskan membagi sembako untuk warga, seperti di Genuk dan Ngaliyan yang didistribusikan langsung oleh relawan PKS ke kampung-kampung,” pungkasnya.(HS)

Kemlu RI Pulangkan Dua WNI Yang Ditahan Tentara Libya

Kali Ketiga, Pemkab Batang Maju 10 Besar Penilaian PPD Jateng