in

Demi Kejar Target, Utamakan Lawan Berperingkat 15 Besar

Raul Rosas Jr/dok

HALO SPORT – Raul Rosas Jr mengutamakan melawan petarung berperingkat 15 besar demi mengejar target masuk duel perebutan gelar juara.

Jagoan kelas bantam Ultimate Fighting Championship (UFC) ini total memiliki catatan 10 kali menang dan satu kali kalah.

Di ajang UFC, rekornya adalah empat kali menang dan satu kali kalah.

Meski mengedepankan lawan peringkat maksimal 15 besar, Raul masih mau menerima lawan non-ranking pada laga berikutnya dengan syarat tertentu.

Petarung berkebangsaan Amerika Serikat (AS) berdarah Meksiko ini menembus UFC pada usia 18 tahun.

El Nino Problema, julukan Rosas Jr, berencana pensiun pada usia muda.

Namun, sebelum meninggalkan oktagon dia berambisi menjadi jawara dulu.

Raul mengaku ingin memiliki duel dengan lawan yang membuatnya makin dekat menunju tujuannya.

’’Saya menginginkan lawan di posisi 15 besar,’’ ujar Rosas Jr seperti dilansir dari MMA Fighting.

Dia ingin kemenangan atas lawan yang punya reputasi bisa melambungkan peringkatnya.

’’Saya tak ingin melawan seseorang yang akan saya kalahkan dan saya tetap berada di posisi yang sama. Saya mau mengalahkan seseorang yang akan membawa saya lebih dekat ke sabuk juara,’’ tegasnya.

El Nino Problema membenarkan dirinya harus fokus dan sabar untuk mewujudkan cita-citanya.

Saat ini kampiun divisi bantam UFC dikuasai Merab Dvalishvili.

Merab sebelumnya merampas sabuk juara dari Sean O’Malley. (HS-06)

Polisi Terima Hasil Autopsi Korban Pembunuhan di Kos Peterongan, Ada 15 Tusukan Tembus Organ Dalam

Berharap Bisa Sangat Cepat di Sirkuit Favorit