HALO SEMARANG – Ambrolnya median jalan jalur Pantura Semarang, tepatnya dekat pintu masuk Kawasan Industri Tambak Aji, Semarang sangat membahayakan pengendara yang melintas.
Rusaknya median jalan dari cor beton ini akibat dihantam kendaraan berat pada Sabtu (13/2/2021) hingga Senin (15/2/2021), dan hingga kini belum diperbaiki. Sehingga material yang runtuh kondisinya saat ini berserakan di ruas Jalan Semarang-Mangkang, dan sangat membayakan pengendara yang melintas di ruas jalan nasional tersebut.
Titik median jalan yang ambrol, tidak jauh dari Halte BRT Kawasan Industri Tambak Aji II. Salah satu warga sekitar, Amin mengatakan, rusaknya median jalan ini karena dihantam truk pada Sabtu (13/2/2021).
Saat itu ada truk yang tidak kuat menanjak ditanjakan pintu masuk Kawasan Industri Tambak Aji.
Diduga karena rem truk blong, laju truk tak terkontrol dan malah merosot ke jalan utama. Bagian belakang truk kemudian menabrak median jalan itu yang berada di bawah tanjakan tersebut.
“Tidak ada korban dalam peristiwa itu. Karena saat kejadian itu, kondisi lalu lintas sepi,” ujarnya, Senin (15/2/2021).
Dia menambahkan, hingga kini belum ada penanganan median jalan yang rusak.
“Ini kan bisa membahayakan pengendara yang lewat. Saya berharap median jalan yang rusak bisa segera diperbaiki,” katanya.
Kepala Dinas PU Kota Semarang, Sih Rianung saat dikonfirmasi terkait ambrolnya median jalan di ruas Jalan Pantura mengatakan, bahwa jalan tersebut adalah tipe jalan nasional.
Sehingga kewenangan ada pada pemerintah pusat. Yakni di Balai Pelaksana Jalan Nasional (BPJN) Satker Nasional.(HS)