in

Cakupan Daerah Beasiswa Bidik Misi STIE Semarang Diperluas

Suasana ruang kuliah di STIE Semarang.

 

HALO SEMARANG – Cakupan asal daerah calon mahasiswa yang akan mendaftarkan diri dalam program beasiswa Bidik Misi atau kuliah gratis di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Semarang kini diperluas.

Sebelumnya, program beasiswa tersebut hanya diperuntukkan untuk calon mahasiswa asal Kota Semarang saja.

Namun sekarang diberikan juga yang berasal dari daerah sekitar Kota Semarang. Yakni, calon mahasiswa yang berasal Kabupaten Kendal, Kabupaten Semarang, dan Kabupaten Demak.

“Program Bidikmisi KIP di STIE Semarang diberikan untuk lulusan SMA/SMK tahun 2019/2020. Saat ini, diperluas selain untuk warga Kota Semarang, juga bisa calon mahasiswa dari Kabupaten Kendal, Kabupaten Semarang dan Kabupaten Kendal,” kata Ketua PMB STIE Semarang, Rokhmad Budiyono, Selasa, (7/7/2020).

Batas waktu pendaftaran, untuk beasiswa Bidik Misi ini, kata dia, akan dibuka sampai 31 Juli 2020. Adapun syaratnya, di antaranya adalah lulusan SMA/SMK/MA maksimal satu tahun terakhir. Lalu, mengisi formulir pendaftaran mahasiswa baru.

“Fotokopi KTP,  pas foto berwarna 3×4. Surat rekomendasi dari sekolah untuk mendaftar jalur Bidik Misi. Surat keterangan lulus dari sekolah. Fotokopi rapor semester 1-semester 6 (legalisir), fotokopi ijazah dan nilai akhir nasional/SKHU (legalisir),” imbuhnya.

Syarat berikutnya, fotokopi Kartu Indonesia Pintar (KIP), beasiswa siswa miskin atau sejenisnya (jika ada), serta surat keterangan tidak mampu yang disahkan kepala desa. Masing-masing syarat itu dikumpulkan, sebanyak dua lembar.

“Bagi mahasiswa yang mendapatkan beasiswa tersebut, biaya kuliahnya akan gratis sampai lulus kuliah. Dan diberikan uang saku sebesar Rp 700 ribu per bulan. Untuk info lebih lanjut pendaftaran, bisa dilakukan via online lewat website STIE di www.stiesemarang.ac.id atau bisa langsung menghubungi sekretariat PMB STIE Semarang, di gedung A kampus STIE Semarang, Jalan Menoreh Utara Raya No 11, Semarang,” tuturnya.(HS)

Tingkatkan Kualitas Pendidikan, USM dan PT Pegadaian Jalin Kerja Sama

Kadin Kendal, Dispermasdes dan Forum BUMDes Studi Banding ke Banjarnegara