in

Ambil Istirahat agar Bisa Fokus

HALO SPORT – Israel Adesanya menyatakan takkan pensiun dari dunia mixed martial arts (MMA).

Petarung kelas menengah Ultimate Fighting Championship (UFC) itu ingin beristirahat agar bisa kembali fokus.

Adesanya (34) kehilangan sabuk juaranya selepas ditaklukkan Sean Strickland.

Hasil itu sangat di luar dugaan karena Adesanya begitu diunggulkan.

Kekalahan dari Strickland membuatnya kehilangan kontrol diri, termasuk ketika tertangkap mengemudi saat mabuk di Selandia Baru.

Keputusan hiatus The Last Stylebender mendapat komentar dari juara divisi berat UFC, Jon Jones.

Jones ternyata mendukung langkah yang diambil Adesanya.

Jones, yang juga pernah hiatus, menegaskan keputusan Adesanya sudah tepat.

Bagaimanapun, Israel harus mengutamakan dirinya sendiri terlebih dahulu.

Jagoan asal Nigeria ini sebelumnya dikenal sangat sulit ditundukkan.

Di kelas menengah, dia hanya menelan dua kekalahan, sekali dari Alex Pereira dan lainnya menyerah kepada Strickland.

Satu kekalahan lain terjadi saat tampil di kelas berat ringan.

Dengan rekor total 24-3, Adesanya merupakan salah seorang petarung top di UFC.

Saat dia memudar kini muncul harapan baru pada diri Khamzat Chimaev.

Chimaev bakal menghadapi Kamaru Usman di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab (UEA), 21 Oktober mendatang.

Pemegang laga ini diplot menjadi lawan bagi Strickland. (HS-06)

Satnarkoba Polres Boyolali Gerebek Pabrik Miras Oplosan

Petinggi Ducati Antusias Sambut Rivalitas Pecco-Martin