HALO SEMARANG – Marco Bezzecchi memang lebih moncer dibandingkan dengan rekan setimnya, Luca Marini.
Dua pembalap tim Mooney VR46 Ducati itu tetap berteman dan bersaing secara sehat di lintasan.
Di kelas utama MotoGP, Bezzecchi total sudah menang dua kali dan lima kali naik podium.
Dua kemenangan Marco dipersembahkannya pada musim ini.
Sementara Luca, adik tiri Valentino Rossi, baru sekali naik podium dan belum mampu menjadi juara.
Kendati harus bersaing dengan adik sang bos, Bezzecchi mengaku tak ada masalah.
’’Dia cuma pembalap lain, pria lain seperti saya yang ingin menjadi paling cepat,’’ tutur Bezzecchi tentang Marini seperti dikutip dari Speedweek.
Baik Marco maupun Luca sama-sama mencoba menjadi pembalap paling berprestasi dengan mengabaikan status atau latar belakang keduanya.
Bezzecchi (24) kini berada di urutan ketiga dalam klasemen sementara MotoGP.
Dia berada di bawah juara bertahan Francesco Bagnaia dan pembalap Prima Pramac Racing Ducati, Jorge Martin.
Menurut Bezzecchi, timnya seperti sebuah rumah karena mereka memiliki hubungan yang baik.
Tak cuma di antara pembalap, melainkan juga dengan kru dan para petinggi tim.
’’Kami sudah saling kenal sejak lama. Mereka selalu percaya pada saya dan membantu saya untuk apa pun yang diperlukan,’’ tandas Marco.
Bezzecchi siap memberikan yang terbaik lagi pada Grand Prix (GP) Inggris di Sirkuit Silverstone, 4-6 Agustus mendatang. (HS-06)