in

Snail Café Celosia Bandungan Ludes Terbakar, Kepala BPBD Kabupaten Semarang : Saat Memasak Muncul Letupan Api

Kebakaran hebat melanda bangunan pujasera Snail Café, di kawasan objek wisata Taman Bunga Celosia, Bandungan, Kabupaten Semarang, Selasa (6/8/2024). (Sumber : Video warga)

 

HALO SEMARANG – Kebakaran hebat melanda bangunan pujasera Snail Café, di kawasan objek wisata Taman Bunga Celosia, Bandungan, Kabupaten Semarang, Selasa (6/8/2024).

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Semarang menduga musibah tersebut terjadi, akibat percikan api dari kompor di salah satu gerai.

Kepala BPBD Kabupaten Semarang, Alexander Gunawan, mengatakan kebakaran diperkirakan terjadi sekitar pukul 17.00 WIB. Setelah mendapat laporan, pihaknya langsung terjun memadamkan api di lokasi.

“Jadi berdasarkan keterangan karyawan, saat memasak tiba-tiba muncul letupan api dari kompor,” kata dia.

Alex menjelaskan, api berhasil dipadamkan dalam waktu sekitar 30 menit, setelah dikerahkan 4 unit mobil pemadam kebakaran dan 20 personel.

“Dari BPBD menerjunkan 10 petugas, 2 mobil tangki dan 1 unit mobil rescue, dibantu beberapa relawan,” jelasnya.

Penjelasan serupa disampaikan Kasi Humas Polres Semarang, Iptu Pri Handayani, Selasa (6/8/2024.

“Info awal penyebab kebakaran dari kompor blok Pujasera salah satu unit ruko di Pujasera,” kata dia.

Sementara itu musibah kebakaran yang melanda Taman Bunga Celosia, juga terekam oleh bidikan kamera ponsel warga, yang kemudian disebar melalui media sosial.

Terlihat api melalap seluruh bangunan Snail Cafe, sementara ada karyawan yang berusaha menyemprotkan air, namun tak berhasil melawan ganasnya api.

Di video lainnya terlihat orang juga berusaha memadamkan api dari bagian belakang bersama petugas pemadam kebakaran yang sudah tiba di lokasi. (HS-08)

Mas Wawan Berpeluang Dampingi Yoyok Sukawi di Pilwakot Semarang

Sejumlah Legislator Ini Restui Pertamina Naikkan Harga BBM Nonsubsidi