in

Pengurus Baru Askab PSSI Pati Akan Benahi Organisasi

Pelantikan Askab PSSI Pati. (Foto : Patikab.go.id)

 

HALO PATI – Pengurus Asosiasi Kabupaten (Askab) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Pati 2020-2024, belum mempunyai target khusus setelah dilantik. Program awal yang akan dilakukan adalah pembenahan organisasi.

Hal itu disampaikan Jumani, seusai dilantik menjadi Ketua Askab PSSI Pati baru, periode 2020-2024. Prosesi pelantikan dipimpin oleh Ketua Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Jawa Tengah, Edi Sayudi.

Acara itu juga dihadiri Bupati Pati Haryanto, Wakil Bupati Saiful Arifin (Safin) dan jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).

“Kami membenahi organisasi dulu, menyamakan persepsi, yang penting internal sering bertemu. Ke depan nanti kita seperti apa. Yang jelas, fokus Askab kan pembinaan usia dini dan muda,” kata dia, seperti dirilis Patikab.go.id.

Dia berharap, pada 2021 mendatang pihaknya bisa mendapatkan izin untuk mengadakan kompetisi di usia dini (U-12) dan usia muda (U-14, U-15, dan U-17).

“Dari situ kita akan bisa tahu bibit-bibit pesepakbola di Pati, mudah-mudahan bisa berlanjut ke jenjang senior,” harap dia.

Sementara itu dalam sambutannya, Bupati Pati Haryanto memberikan semangat pada pengurus baru. “Saya ucapkan selamat pada jajaran pengurus Askab PSSI Pati yang baru. Beban di pundak para pengurus cukup berat utamanya dalam membina persepakbolaan anak dan remaja”, ujarnya.

Sementara, Ketua Asprov PSSI Jateng Edi Sayudi mengapresiasi dukungan Pemkab Pati terhadap Askab PSSI. “Hari ini saya lihat komponen Forkopimda semua hadir, artinya kepengurusan Askab mendapatkan dukungan luar biasa dari Pemkab,” ujar dia saat menyampaikan sambutan. (HS-08)

Lima Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di Kabupaten Magelang Dilantik

Lebih Dari Sepakan Turun, Kasus Konfirmasi Positif Covid-19 Kembali Melonjak