
HALO SEMARANG – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Semarang siap melaksanakan penjaringan bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Semarang, jelang Pilwakot Semarang 2020 mendatang. Hal itu disampaikan Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Semarang, Ferdian Fajar, Jumat (4/10/2019).
Menurutnya, dalam waktu dekat pihaknya akan menggelar konvensi, suatu program untuk proses penjaringan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Semarang.
“Kami PSI Kota Semarang sesuai instruksi DPP, menggunakan sistem konvensi, yang mana kami membuka pendaftaran bagi bakal calon yang ingin maju di Pilwakot Semarang melalui partai kami. PSI Kota Semarang juga siap antar jemput formulir dan berkas pendaftaran calon. Termasuk bagi masyarakat yang ingin mendukung langkah PSI dengan memberikan fotocopy dukungan jika ada kemungkinan calon yang nanti kami usung harus melalui jalur independen,” katanya.
Namun jika nanti tidak ada pendaftar dalam proses penjaringan, pihaknya akan coba mendorong kader internal untuk maju di Pilwakot Semarang.
“Kader potensial yang akan kami dorong untuk maju yaitu Dini S Purwono. Walaupun kami sadar hanya memiliki keterwakilan dua kursi di DPRD Kota Semarang,” tegasnya.
Pada intinya, kata Ferdian, pihaknya siap mencari putra putri terbaik daerah untuk dicalonkan sebagai Wali Kota atau Wakil Wali Kota Semarang. PSI juga siap mendobrak gaya berpolitik lama dalam berpolitik di Kota Semarang.
“Prinsipnya kami kan partai politik, harus melayani masyarakat. Maka kami siap memberikan pelayanan bagi bakal calon yang akam maju melalui PSI. Hal ini pula yang pernah kami lakukan waktu penjaringan calon leglislatif. Berkas dan formulir bisa kami ambil atau diantar langsung ke kantor PSI Kota Semarang,” katanya.
Terkait kemungkinan arah koalisi, pihaknya akan tetap berproses dan berkomunikasi dengan partai lain. Apalagi dengan hanya memiliki dua wakil rakyat di DPRD Kota Semarang, PSI memang harus berkoalisi untuk bisa mengusung calon di Pilwakot Semarang 2020.
“Kiranya kami akan koalisi dengan partai politik yang siap berjuang bersama mendorong calon hasil konvensi PSI,” tegasnya.(HS)