in

Kapolres Rembang Targetkan 1 Emas 2 Perak di Porprov XVI Jateng

 

HALO REMBANG –  Kapolres Rembang, AKBP Suryadi yang juga Ketua Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Kabupaten Rembang, menargetkan atlet voli Rembang mempersembahkan satu emas dua perak.

Hal itu disampaikan Kapolres Rembang AKBP Suryadi, saat hadir dalam acara pembukaan cabang olahraga (cabor) voli Porprov Jateng XVI, di venue cabor voli pantai di Pantai Dasun Kecamatan Lasem Kabupaten Rembang, Sabtu (5/8/2023).

AKBP Suryadi juga menyebut pihaknya mengirim tim komplet cabor voli, mulai 2 lawan 2 dan 4 lawan 4 putra putri.

“Kita kirim komplet semua nomor. Targetnya kita satu emas dua perak,” kata dia, seperti dirilis tribratanews.rembang.jateng.polri.go.id.

Kapolres juga menyampaikan pesan agar semua atlet menjunjung tinggi sportivitas.

”Kepada seluruh atlet yang akan berlaga, saya ucapkan selamat bertanding dan junjung tinggi sportivitas,” kata Kapolres Rembang.

Dia mengungkapkan harapan, melalui porprov tersebut, dapat dilakukan seleksi terhadap atlet-atlet bola voli khususnya.

Seleksi atlet tersebut dilakukan untuk mencari bibit atlet bola voli Kabupaten Rembang, guna menghadapi event-event olahraga yang lebih besar di tingkat nasional.

Selain itu pihaknya menekankan kepada wasit dan atlet, untuk dapat bertindak fairplay.

Karena menurutnya olahraga tersebut bukanlah semata kemenangan yang dituju, namun lebih kepada bagaiman wasit dan atlet dapat menyuguhkan pertandingan yang fair play.

Pengamanan

Sementara itu terkait Porprov XVI Jateng 2023, personel Polres Rembang juga melaksanakan pengamanan kegiatan cabang olahraga Muaythai di Kabupaten Rembang.

Pengamanan dilakukan di sekitar venue cabor Muaythai, di Gedung Balai Kartini Kabupaten Rembang Jateng, Sabtu (5/8/2023).

Pengamanan ini di bawah pimpinan KBO Satpolairud, Iptu Jemino dan melibatkan sejumlah personel gabungan satuan fungsi dan Polsek jajaran.

Selain itu, Polres Rembang juga bersinergi dengan sejumlah personel instansi terkait yang di antaranya Kodim 0720/Rembang, dan Satpol PP Kabupaten Rembang.

KBO Satpolairud Iptu Jemino mengatakan, Pengamanan ini dilaksanakan dalam rangka untuk memberikan rasa nyaman dan aman kepada masyarakat Khususnya para atlet yang bertanding dari berbagai daerah di Provinsi Jawa Tengah.

“Untuk menjaga situasi tetap aman dan kondusif, kami mengajak para official serta perangkat pertandingan untuk tetap tertib dan tidak bersikap arogansi selama pertandingan,” katanya.

Jemino menambahkan, sampai dengan saat ini situasi terpantau aman dan kondusif, tidak ada hal-hal yang tidak diinginkan timbul mengganggu kamtibmas yang aman dan kondusif di Kabupaten Rembang.

“Kami selalu melaksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab, dan siap siaga agar tercipta situasi aman dan kondusif selama kegiatan berlangsung,” kata dia.

Menurut dia, dengan situasi daerah yang kondusif, akan memberikan dampak positif bagi daerah itu ke depannya.

“Ini juga bagian dari tugas pokok dan fungsi Polri sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat sehingga kedepan Polri semakin dicintai rakyat,” kata Iptu Jemino. (HS-08)

Penanganan RTLH dan Sambungan Listrik Murah di Jateng Terus Dioptimalkan

Makan Malam dan Nyanyi Bareng, Kehangatan Ganjar Saat Menginap di Rumah Warga di Pati