HALO PATI – Tim SAR Satpolairud Polres Pati, mengevakuasi jenazah yang mengapung di Sungai Silugonggo, di Desa Bumirejo, Kecamatan Juwana, Kabupaten Pati, Senin (07/03/2022).
Kapolres Pati AKBP Christian Tobing melalui Kasi Humas Iptu Sukarno, sebelumnya polisi menerima laporan dari masyarakat, bahwa ada sesosok jenazah di sungai itu. Setelah menerima laporan itu, Tim SAR Satpolairud Polres Pati, dipimpin Kaurbinops Ipda Tamyis, pun segera menuju ke lokasi.
Dengan menggunakan perahu karet, tim kemudian menuju ke lokasi untuk mengevakuasi jenazah laki-laki tersebut.
“Selanjutnya sesosok mayat tersebut dievakuasi menuju dermaga Desa Bumirejo Juwana, kemudian dibawa menuju RSUD Soewondo Pati, untuk dilakukan identifikasi oleh Tim Inafis Polres Pati dan Tim Medis RSUD,” tuturnya, seperti dirilis Humas.polri.go.id.
Bersama Tim Inafis Polres Pati, lanjut Kasi Humas, Tim Medis RSUD melakukan pemeriksaan visum et repertum. Diketahui, korban adalah laki-laki itu, warna kulit hitam, ciri rambut hitam lurus, lebam mayat baru dimulai, alis mata sudah tidak tampak, lidah agak menjulur, dan memakai kaos.
“Penanganan perkara penemuan mayat ini ditangani Sat Reskrim Polres Pati, untuk penyelidikan lebih lanjut untuk mengungkap kronologis kejadian,” kata dia. (HS-08)