HALO SEMARANG – Pertandingan pekan ke-22 BRI Liga 1 2024/25 antara PSIS dan Persib akan digelar di Stadion Jatidiri, Kota Semarang, pada Minggu malam, 9 Februari 2025. Namun, laga kali ini akan berlangsung tanpa kehadiran penonton.
Keputusan ini diambil demi faktor keamanan, setelah dilakukan koordinasi antara panitia pelaksana dan pihak kepolisian. Ketua panpel PSIS, Agung Buwono, menjelaskan, “Pertandingan melawan Persib akan dilaksanakan tanpa penonton karena pertimbangan keamanan. Kami telah berkoordinasi dengan pihak keamanan terkait hal ini.”
Meskipun tanpa penonton, Agung Buwono mengajak semua pendukung PSIS untuk tetap menyaksikan pertandingan tersebut melalui siaran langsung di Indosiar atau streaming di Vidio.com. “Doakan PSIS agar bisa meraih kemenangan dalam laga ini, dan saksikan pertandingannya melalui televisi maupun aplikasi streaming yang tersedia,” ujarnya menutup pernyataan.
Dengan situasi ini, para penggemar diharapkan tetap memberikan dukungan kepada tim kesayangan mereka dari rumah. Semoga PSIS dapat memberikan penampilan terbaik dan meraih hasil maksimal dalam pertandingan melawan Persib.(HS)