in

Jabat Kajati Jateng, Andi Herman Jalin Keakraban dengan DPRD

Andi Herman bersama jajaran Kejati Jateng, bertandang ke Gedung Berlian, Jumat (18/3/2022), untuk menjalin keakraban antarlembaga forkompinda. (Foto : dprd.jatengprov.go.id)

 

HALO SEMARANG – Wakil Ketua DPRD Sukirman DPRD Jateng tetap menjaga sinergi dengan Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jateng, sebagai kerja sama antarlembaga Forkopimda.

Hal itu disampaikan Sukirman, ketika menerima kunjungan Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Jateng Andi Herman, di Lantai 4 Ruang VIP Gedung Berlian, Kota Semarang, Jumat (18/03/2022). Hadir pula Wakil Ketua DPRD Jateng Heri Pudyatmoko dan Ferry Wawan Cahyono.

Dalam pertemuan yang diawali dengan senda gurau itu, Sukirman mengatakan peran Kejaksaat Tinggi Jateng, sebagai lembaga hukum yang transparan dan berimbang, sangat dibutuhkan masyarakat. Diharapkannya, sinergi DPRD Jateng dan Kejaksaan Tinggi Jateng tersebut dapat berlanjut melalui Andi Herman.

“Kajati Jateng adalah salah satu unsur dalam Forkopimda yakni Gubernur, Kapolda, Pangdam, dan DPRD bersama-sama membangun Jateng terus lebih baik. Peran kejati sebagai lembaga pemerintah di bidang hukum, sangat dibutuhkan agar masyarakat bisa mendapatkan pelayanan hukum secara transparan dan berimbang,” kata legislator Fraksi PKB itu, seperti dirilis dprd.jatengprov.go.id.

Kajati Jateng, Andi Herman mengatakan merasa mendapat kehormatan bisa berkunjungan ke DPRD Jateng. Dia menilai hal tersebut sebagai bentuk kerja sama antar lembaga pemerintah dalam pelayanan terhadap masyarakat.

“Kunjungan ke Gedung Berlian ini untuk bertemu dengan anggota dewan adalah suatu kehormatan, karena menjaga kerja sama antarlembaga daerah dalam rangkaian forkopimda. Pelayan masyarakat di bidang pidana secara transaparan, berimbang, dan terbuka sangat diperlukan, maka kerjasama DPRD juga dibutuhkan dalam sinergi pembangunan daerah,” kata Andi.

Sebagai informasi, Andi Herman yang baru-baru ini dilantik sebagai Kajati Jateng juga berkiprah di bidang olahraga. Salah satunya membawa kontingen atlet Indonesia, dalam ajang Paralympic Games 2020 Tokyo, hingga meraih medali emas. (HS-08)

Cek 150 Lokasi, Polda Jateng Klaim Tak Ada Penimbunan Minyak Goreng 

Knalpot Purbalingga Tampil dalam Expo UKM di Mandalika