HALO SPORT – Jon Jones memang belum bisa memberikan pembuktian karena masih menunggu debutnya di kelas berat Ultimate Fighting Championship (UFC).
Dengan bobot yang lebih berat, petarung berjuluk Bones ini diragukan tak akan selincah ketika mendominasi divisi berat ringan.
Namun, mantan rekan setim Jones, Rashad Evans, meyakini Bones bakal tetap sangar.
Menurut mantan petarung kelas menengah, berat ringan dan berat UFC itu, Jon bisa merajalela dengan menggunakan keahliannya dalam bergulat.
Evans optimistis Jones akan menjadi salah satu petarung paling seram seperti Francis Ngannou.
‘’Jon bisa berkompetisi dengan petarung dari kelas berat, seratus persen,’’ ujar Rashad seperti dilansir dari BJPenn.
Ngannou kuat dalam pukulan, sedangkan Jones jagoan grappling.
‘’Jon siap memanfaatkan lebih banyak grappling, dan bertarung lebih cerdas. Saya pikir permainan bawahnya akan benar-benar menonjol,’’ jelas pria 42 tahun ini.
Bones, lanjut Evans, merupakan petarung yang komplet saat berlaga di kelas berat ringan.
Dia berharap yuniornya itu mampu membawa kehebatannya di divisi lama ke kelas yang baru.(HS)