in

Persiapan Gelar Piala Dunia U-20, Ternyata Honor Panpel Asian Games 2018 Belum Terbayarkan

Yoyok Sukawi, Anggota Komisi X saat mengikuti rapat dengar pendapat (RDP) dengan Ikatan Keluarga Panitia Pelaksana (IKAPAN) Asian Games 2018 di Gedung Nusantara I, Senayan, Jakarta, Kamis (9/7/2020).

 

HALO SEMARANG – Indonesia saat ini sedang mempersiapkan diri menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 tahun 2021. Namun di balik segala persiapan yang ada, pemerintah ternyata masih memiliki tanggung jawab yang belum terselesaikan.

Yaitu terkait tunggakan pembayaran honor panitia Asian Games 2018.

Anggota Komisi X DPR RI, Yoyok Sukawi mendesak pemerintah untuk segera melunasi honor panitia pelaksana Asian Games 2018.

Hal ini terungkap usai Komisi X menggelar rapat dengar pendapat (RDP) dengan Ikatan Keluarga Panitia Pelaksana (IKAPAN) Asian Games 2018 di Gedung Nusantara I, Senayan, Jakarta, Kamis (9/7/2020).

Dalam rapat tersebut, IKAPAN berkeluh kesah kepada Komisi X bahwa honor serta intensif mereka selama Januari – Agustus 2016 belum dibayarkan hingga sekarang.

“Saya sebagai anggota Komisi X tentu miris mendengarnya. Di balik hingar bingar Asian Games 2018 beberapa waktu lalu, ternyata masih ada honor yang belum dibayarkan. Padahal teman-teman panitia pelaksana sudah bekerja cukup keras mensukseskan Asian Games,” tutur anggota Komisi X, Yoyok Sukawi, Kamis (09/07/20).

“Komisi X juga meminta Kemenpora, Kemenkeu, dan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) untuk mempercepat pembayaran tunggakan honor serta bonus-bonus yang menjadi hak teman-teman panpel,” imbuh legislator asal Partai Demokrat ini.

Yoyok Sukawi lantas menambahkan bahwa setelah ini Komisi X DPR RI berencana mengundang Kemenpora, Kemenkeu dalam hal ini Dirjen Anggaran, ketua INASGOC, dan BPKP untuk menanyakan soal honor dan bonus yang belum dibayarkan, sehingga mengetahui akar perkara permasalahannya.

Anggota Komisi X DPR RI tidak ingin hal yang sama kembali terulang di event-event olahraga internasional lainnya.

Apalagi tahun depan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 sehingga Komisi X mewanti-mewanti pemerintah untuk lebih transparan dan akuntabel dalam hal pengelolaan anggaran kepanitiaan.(HS)

Pembentukan PPDP, Bawaslu Jateng Minta KPU Cermat

Ini Tips Karin Novilda Mengejar Passion dan #PowerUpPossibilities Menjadi Peluang