in

Lantang Favoritkan Anjing Tua pada MotoGP 2025

Marco Melandri/dok

HALO SPORT – Marco Melandri sudah punya jagoan untuk MotoGP 2025. Tanpa ragu, eks pembalap MotoGP itu memfavoritkan Marc Marquez.

Musim depan Marquez akan membela tim pabrikan Ducati. Melandri (42) yakin para pembalap lain bakal berduel habis-habisan dengan The Baby Alien.

Kehebatan sang juara dunia delapan kali itu langsung jadi sorotan,

Pembalap asal Spanyol ini jarang melakukan kesalahan hingga dapat mengubah start buruk menjadi kemenangan.

’’Marc akan jadi orang yang harus dikalahkan. Dia ibarat anjing tua,’’ tutur Melandri seperti dilansir dari Motosan.

Pria berkebangsaan Italia ini menilai Si Semut dari Cervera bakal tampil gila pada tahun depan.

Pertanda kengerian Marquez sejatinya sudah terlihat sejak musim ini.

Sejak bergabung ke tim Gresini Racing Ducati, dia tampil sangat luar biasa. Padahal, sepeda motor yang dia gunakan bukanlah tipe terbaru dari Desmosedici.

Melandri bahkan merasa Marquez merupakan satu-satunya pembalap yang bisa menyaingi level dua calon juara MotoGP 2024, yakni Pecco Bagnaia dan Jorge Martin.

’’Level Pecco dan Jorge sangat tinggi, tapi Marc mampu mengimbangi mereka. Dengan motor spek lawas saja, Marc bisa bersaing di barisan depan,’’ tegas Melandri.

Dengan motor spek terbaru pada MotoGP 2025, sepak terjang Marquez akan makin mengerikan.

Dalam klasemen pembalap musim ini, dia berada di urutan ketiga, unggul 1 poin di atas Enea Bastianini, tandem Pecco.(HS)

Sosok Ini Pantas Gantikan Posisi Murid Khabib

Kemenag Berangkatkan 30 Mudir dan Wakil Mudir Ma’had Aly Indonesia ke Universitas Al Qarawiyiin Maroko