in

Karya Bakti Mandiri Kodim 0715/Kendal Bangun Jalan Akses Pertanian 1,2 Kilometer di Kalirejo

Acara pembukaan kegiatan Karya Bakti Mandiri (KBM) Kodim 0715/Kendal tahun 2023 di desa Kalirejo, Kecamatan Kangkung, Kabupaten Kendal, Rabu (22/2/2023).

HALO KENDAL – Dandim 0715/Kendal, Letkol Inf Jenry Polii, resmi membuka kegiatan Karya Bakti Mandiri (KBM) Kodim 0715/Kendal tahun 2023 di desa Kalirejo, Kecamatan Kangkung, Kabupaten Kendal, Rabu (22/2/2023).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua DPRD Kendal Muhammad Makmun, Kepala Dispermasdes Kendal Yanuar Fatoni, Camat Kangkung Antin Kustiyah, Danramil 05/Cepiring Kapten Inf Siswanto, dan aparat Desa Kalirejo beserta warga.

Letkol Inf Jenry Polii dalam sambutannya menyampaikan, program pembangunan Karya Bakti Mandiri tersebut merupakan bentuk bakti TNI, yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Melalui program ini diharapkan akan membantu pemerataan pembangunan di wilayah pedesaan, sesuai tujuan nasional mewujudkan negara yang merdeka, berdaulat adil dan makmur,” tandasnya.

Total jalan yang akan di bangun di Desa Kalirejo sepanjang 1,2 kilometer, dengan tahap pembangunan awal sepanjang 400 meter.

Sementara itu, Ketua DPRD Kendal, Muhamad Makmun mengatakan, di seluruh wilayah Kendal terdapat 23 titik pembangunan yang dilaksanakan pada awal tahun 2023 ini.

Pada kesempatan tersebut dirinya mengucapkan terima kasih kepada Kodim 0715/Kendal, yang telah membantu pembangunan jalan desa melalui kegiatan Karya Bakti Mandiri (KBM) tahun 2023.

Makmun juga berharap, dengan kegiatan pembangunan ini produksi pertanian di Desa Kalirejo semakin meningkat. Sehingga para petaninya lebih sejahtera.

“Kegiatan ini sebagai wujud peran TNI dalam rangka menopang pembangunan di daerah, dan selaku Ketua DPRD dengan kewenangan yang saya miliki akan membangun daerah ini dengan sebaik-baiknya,” ungkapnya. (HS-06)

Bupati Pemalang Tegaskan Pengawas Sekolah Bukan Untuk Menakuti

Plt Bupati Pemalang Ajak Masyarakat Keroyokan Kelola Sampah