in

Ulang Tahun, DPRD Boyolali Gelar Rapat Paripurna

Peringatan HUT ke-70 DPRD Boyolali, di ruang sidang gedung DPRD setempat. (Foto : Boyolali.go.id)

 

HALO BOYOLALI – Tahun ini Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) Kabupaten Boyolali, telah membahas 25 Rancangan Peraturan Daerah dan satu Peraturan DPRD.

Hal itu disampaikan Ketua DPRD, S Paryanto, di sela-sela Rapat Paripurna Istimewa, merayakan hari jadi ke-70 DPRD Boyolali, di ruang sidang gedung DPRD setempat.

Menurut Paryanto, seperti dirilis situs resmi Pemkab Boyolali, Selasa (29/12), Rapat Paripurna Istemewa tersebut merupakan perwujudan rasa syurkur DPRD Boyolali.

Peringatan HUT kali ini memang tidak digelar acara-acara lain, karena masih berada di masa pandemi. Hadir dalam acara itu Bupati Seno Samodro.

Pada tahun ini, tema yang diambil adalah “Bersama Masyarakat Kita Tanggulangi Covid-19”. Dalam kegiatan tersebut juga dipaparkan sejarah berdirinya DPRD Boyolali yang resmi berdiri pada tanggal 29 Desember 1950.

“Tema tersebut adalah perwujudan dari semangat kita bersama untuk ikut membantu menanggulangi bencana Covid-19 yang sampai saat ini masih menjadi masalah besar bangsa Indonesia, juga di seluruh dunia,” terang Paryanto.

Disinggung mengenai fungsi DPRD yakni legislasi, pada tahun 2020 ini, DPRD Kabupaten Boyolali bersama eksekutif telah membahas 25 Rancangan Peraturan Daerah dan satu Peraturan DPRD Kabupaten Boyolali.

“Dan harapan kami semakin tambah meningkat kualitas produktif. Yang paling penting adalah produktif. Sehingga sekaligus untuk mengatasi permasalahan-permasalahan yang menjadi satu bentuk payung hukum dalam penegakan peraturan daerah di Kabupaten Boyolali,” ungkapnya.

Pada kesempatan tersebut, Bupati Seno Samodro mengucapkan selamat kepada DPRD yang merayakan Hari Jadi ke-70.

“Semoga DPRD Kabupaten Boyolali menjadi lebih hebat dan terus memberikan manfaat bagi masyarakat Boyolali, serta semoga kerjasama dan komunikasi yang terjalin antara Pemerintah Daerah dan DPRD terus berjalan semakin baik,” harap Bupati Seno. (HS-08)

Plt Bupati Kudus Minta Pejabat Berinovasi Tingkatkan Pelayanan

Nam Air Berhasil Mendarat di Ngloram, Ganjar: Semoga Membawa Perubahan Bagi Blora dan Sekitarnya