in

Tuntaskan Jalan ke Semifinal

Trent Alexander-Arnold/dok

HALO SEMARANG – Liverpool sudah ganti fokus, dan kini siap menatap perempat final leg kedua Liga Champions 2021-2022.

Ya, The Reds akan menjamu Benfica di Stadion Anfield, Kamis (14/4/2022) pukul 02.00 WIB.

Si Merah bakal menuntaskan jalan menembus semifinal.

Kans skuad besutan Juergen Klopp sangat besar karena pada pertemuan pertama menang 3-1.

Pada laga ini Klopp kembali mengharapkan umpan-umpan brilian bek kanan Trent Alexander-Arnold.

Sejak Liga Primer Inggris musim 2018-2019, Trent menciptakan umpan yang berbuah gol (asis) sebanyak 44 kali.

Catatan itu merupakan yang terbanyak dibandingkan pemain lain.
Musim ini Alexander-Arnold sudah membuat 18 asis untuk Liverpool, 12 di antaranya tercipta di Premier League.

Layanan umpan Trent bakal dinantikan rekan-rekannya di lini depan.

Sementara di kubu Benfica, pelatih interim Nelson Verissimo mengakui timnya sangat sulit untuk membalikkan keadaan.

Kendati begitu, mantan bek tengah ini meminta Nicolas Otamendi dan kolega tetap fight di lapangan.

Nelson masih berharap banyak pada striker asal Uruguay, Darwin Nunez.

Nunez menyumbang satu gol dalam duel di Estadio da Luz, pekan lalu. (HS-06)

Ganjar Minta Amankan Pasokan BBM Jelang Lebaran, Begini Langkah Pertamina

Sasar Podium di MotoGP Portugal