in

Tinggal Butuh Satu Kemenangan untuk Juara

Antonio Conte/dok.

 

HALO SPORT – Inter Milan cuma butuh satu kemenangan lagi untuk menjadi juara Seri A Liga Italia 2020-2021.

Nerazzurri tetap kokoh di puncak klasemen berkat kemenangan 2-0 atas Crotone, Sabtu (1/5/2021). Dua gol pasukan Antonio Conte dicetak Christian Eriksen dan Achraf Hakimi.

Inter selanjutnya menjamu Sampdoria pada 8 Mei. Sebuah kemenangan akan mengakhiri dominasi Juventus di Seri A selama sembilan tahun terakhir.

Kini, La Beneamata mengemas 82 poin dari 34 laga. Total poin ini menyamai perolehan angka Inter kala terakhir menjuarai Seri A pada musim 2009-2010.

Kondisi ini memastikan Juve kehilangan titel juara yang sudah digenggam sejak musim 2012. Saat itu Bianconeri memulainya bersama Antonio Conte.

Conte menangani Juve hingga 2014 sebelum diteruskan Massimiliano Allegri dari 2015 hingga 2019, lalu Maurizio Sarri musim lalu. Rentetan itu putus di tangan A ndrea Pirlo.

‘’Hasil ini merupakan buah kesinambungan dari skuad kami. Secara teknik, taktik, dan mental kami semakin kuat,’’ tutur Conte seperti dikutip dari Football Italia.

Pelatih 51 tahun ini memuji perjuangan para pemainnya. Dia bersyukur memiliki sekumpulan pemain yang mau mengayuh perahu ke arah yang sama.

‘’Untuk masuk dalam catatan sejarah Inter, Anda harus menjadi juara,’’ tegas Conte.(HS)

Tanda Tangani SE, Hendi Dorong Perusahaan Bayarkan THR Tepat Waktu Tanpa Dicicil

Ducati Calon Kuat Mitra Tim VR46