in

RSI Percepat Layanan Vaksinasi Kepada Nakesnya

Salah satu tenaga medis di RSI yang menjalani vaksinasi, Selasa (26/1/2021).

 

HALO KENDAL – Rumah Sakit Islam (RSI) Kendal, hari ini melaksanakan kegiatan vaksinasi kepada tenaga medis yang bekerja di rumah sakit yang berlokasi di wilayah Kecamatan Weleri, Selasa (26/1/2021).

Humas RSI, Farid Hermawan mengatakan, kegiatan vaksin ini diberlakukan kepada 100 tenaga kesehatan yang ada di lingkungan kerja RSI.

“Sebenarnya kita ada 340 tenaga kesehatan yang harus divaksin, namun kita baru mendapat jatah 250. Kami akan mengajukan kepada Dinas terkait, agar dapat penambahan,” terangnya.

Untuk pelaksanaan menurut Farid ditargetkan selesai Kamis (28/1/2021).

Namun karena ada imbauan dari Gubernur Jateng Ganjar Pranowo, pelaksanaannya dipercepat.

“Sebenarnya kita targetkan selesai besok Kamis, namun karena ada perintah Pak Gubernur untuk dipercepat, Insya-Allah kami akan selesaikan sampai besok siang,” jelasnya.

Farid menambahkan, jika ada tenaga kesehatan yang belum bisa mengikuti vaksinasi dikarenakan terganjal syarat kesehatan. Pihaknya akan melakukan perawatan dulu kepada yang bersangkutan, sampai bisa mengikuti vaksinasi.

“Harapan kami sebagai garda terdepan penanganan pasien yang terpapar Covid-19, bisa mendapatkan kekebalan dari penyakit yang diderita pasien. Selain itu, agar masyarakat bisa aman dan terhindar dari virus Covid-19 ini nantinya,” papar Farid.

Sementara itu salah satu tenaga kesehatan bagian rekam medis RSI, Fakhturozi usai menjalani vaksinasi mengaku lega.

“Gak sakit cuma kayak digigit semut. Ya cuma agak berasa pegal saja. Alhamdulillah lancar,” ungkapnya.(HS)

Raker dengan Sandiaga Uno, Ini Usulan Yoyok Sukawi

PPKM Diperpanjang, Pemkot Berusaha Beri Kesempatan Aktivitas Ekonomi