in

Rayakan Ultah, Harris Kenalkan Sego Nyerok

Salah satu peserta menikmati suguhan saat Media Gathering & Anniversary Celebration yang digelar di Harris Cafe lantai 7, Kamis (31/1/2019).

 

HALO SEMARANG – Hotel Harris Sentraland Semarang mengenalkan Sego Nyerok saat peringatan satu tahun usai hotel tersebut. Glowing 1st Anniversary menjadi tema utama perayaan satu tahun usia Harris Hotel Sentraland Semarang. Dalam momentum ini, manajemen hotel bersyukur bisa melampaui usai setahun tanpa aral yang berarti. General Manager Harris Hotel Sentraland Semarang, Miyana Harikna menyatakan rasa optimismenya menghadapi persaingan hotel di Kota Semarang.

“Di usai 1 tahun kami terus berbenah. Dengan dukungan rekan-rekan media, kami yakin akan semakin baik lagi,” terangnya di sela Media Gathering & Anniversary Celebration yang digelar di Harris Cafe lantai 7, Kamis (31/1/2019).

Menghadirkan menu utama Sego Nyerok, seluruh pengunjung diajak mencicipi menu tradisional yang sangat lezat ini. Perpaduan nasi sayur lodeh, ikan asin, tahu tempe dan sambal trasi mampu mengobati rasa lapar para awak jurnalis yang datang.

“Nasi Nyerok ini merupakan makanan khas kami. Kami memadukan sayur lodeh yang jadi masakan khas jawa ini, dengan nasi yang dibungkus daun pisang,” kata Agnes indah Swandayani, Sales Manager-Harris Hotel Sentraland Semarang.

Tambahan menu gethuk, cenil, dan jajanan tradisional lainnya menambah keakraban para jurnalis dengan pegawai hotel. Bolak balik antara tempat duduk serta resto mengambil menu yang tersedia, menjadikan suasana makin gayeng.

Kehadiran komika Ipin, makin menggelorakan semangat menjalani rangkaian ultah Harris Hotel. Guyonan serta joke yang dilemparkan komika mini anggota SUCKS Semarang, mampu menghangatkan suasana.(HS)

Proses Pembangunan Kota Lama Dinilai Tak Perhatikan Keselamatan Pengguna Jalan

Pelaku Tak Kunjung Ditangkap, Kasus Bakar Mobil Jadi Teror Warga Semarang dan Kendal