in

Petakan Kekuatan KKB Papua, Polri Identifikasi 150 Orang

Kabag Penum Divisi Humas Polri, Kombes Polisi Ahmad Ramadhan. (Foto : Tribratanews.polri.go.id)

 

HALO SEMARANG – Polri sudah memetakan kekuatan personel hingga persenjataan kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Papua. Pemerintah beberapa waktu lalu juga memasukkan kelompok ini sebagai teroris.

“Mereka sudah dapat diidentifikasi kelompok-kelompoknya, termasuk pimpinannya. Jumlah mereka diperkirakan 150 lebih. Sudah kami petakan termasuk juga kekuatannya, katakanlah kekuatan persenjataan yang mereka miliki,” kata Kabag Penum Divisi Humas Polri, Kombes Polisi Ahmad Ramadhan, seperti dirilis Tribratanews.polri.go.id, Sabtu (22/5).

Seperti diketahui, kelompok kriminal bersenjata di Papua kerap menebar aksi teror, baik ke warga Papua maupun ke personel TNI dan Polri. Pemerintah sudah menetapkan KKB sebagai kelompok teroris.

Terkini, Mabes Polri memperkirakan jumlah personel teroris / KKB di Papua lebih dari 150 orang. Angka tersebut tidak termasuk simpatisan yang hingga kini belum diketahui jumlah totalnya. (HS-08)

Penerbangan Ngloram – Halim, Citilink Dapat Angkut 64 Penumpang

Dekatkan Diri Kepada Masyarakat, Pakde Bas Silaturahmi Dengan Warga Pucangrejo