in

Pasti Bawa Pemain Ajax

Jurrien Timber/dok

HALO SEMARANG – Erik ten Hag dikabarkan sudah menyepakati secara verbal tawaran kontrak dari Manchester United (MU).

Pria asal Belanda itu diplot menjadi manajer dengan durasi kontrak selama empat tahun.
Manajemen The Red Devils tinggal menuntaskan urusan kompensasi dengan Ajax Amsterdam selaku klub yang masih memiliki Ten Hag.

Kompensasi itu bernilai sekitar 2 juta pound.
Sekarang Setan Merah akan mendapatkan manajer yang bakal sangat tegas.

Para pemain yang tak mau diajak bekerja sama akan dilempar keluar.
Sejak kepergian Sir Alex Ferguson pada 2013, MU sudah punya tujuh manajer baik yang tetap, caretaker, maupun interim.
Ten Hag (52) menangani Ajax sejak Desember 2017 selepas meninggalkan tim Bayern Munich II.

Bersama De Godenzonen, Erik mempersembahkan dua gelar Liga Belanda dan semifinalis Liga Champions 2019.

Ten Hag diperkirakan bakal membawa beberapa pemain Ajax, salah satunya Jurrien Timber.

Timber baru berusia 20 tahun dan berposisi sebagai bek tengah.

Nilai pasarnya menurut Transfermarkt adalah 30 juta euro.

Jurien membela Ajax sejak 2019 setelah menimba pengalaman bareng Jong Ajax.

Dia sudah enam kali memperkuat Timnas Belanda.

Rekor Timber bersama De Amsterdammers adalah 69 kali main dengan torehan empat gol dan satu asis. (HS-06)

Angkat Produk UMKM, Disdagkop UKM Arahkan TP PKK Kendal Membuat Parcel

Puji Potensi Bezzecchi