in

Partai Gelora Kota Semarang Bentuk Pengurus di Tingkat Kecamatan

Suasana pengukuhan struktur kepengurusan Partai Gelora di tingkat kecamatan.

 

HALO SEMARANG – Partai Gelora yang didirikan mantan presiden PKS Anis Matta semakin gencar melebarkan jaringan partainya. Bahkan di Kota Semarang partai ini telah membentuk struktur pimpinan partai di tingkat kecamatan. Pengukuhan dilaksanakan pada Minggu, (19/1/2020) di Hazelnut Hotel Kota Semarang.

Ketua DPD Partai Gelora Kota Semarang, Danan Setiawan mengatakan, setelah Desember lalu pimpinan kota dikukuhkan, Gelora langsung bekerja membuka perwakilan di tingkat kecamatan.

Hal ini dilakukan untuk mengejar target pendaftaran Menkumham yang akan dilaksanakan bulan ini. Selain itu Partai Gelora juga ingin berpartisipasi dalam Pilkada Kota Semarang.

“Setelah di tingkat kota dilantik, kami langsung bekerja dan Alhamdulillah respon masyarakat bagus dan antusias. Sehingga dalam waktu singkat struktur tingkat kecamatan bisa dibentuk,” ungkapnya.

Danan melanjutkan, setelah pimpinan tingkat kecamatan terbentuk, selanjutnya partai akan bekerja membentuk jaringan partai hingga tingkat ranting. Hal ini untuk memperluas jaringan partai di masyarakat.

Untuk memenuhi target tersebut, Partai Gelora membuka program warung kopi di setiap kelurahan sebagai pusat diskusi publik dan rekrutmen kader.

“Kami sudah siapkan program warung kopi di setiap keluarahan, kami akan mulai dari Kecamatan Banyumanik, kami sudah siapkan grobak angkringannya. Insya-Allah bertahap akan kami buat warung kopi di setiap kelurahan di Kota Semarang,” ungkap Danan.

Partai Gelombang Rakyat ini didirikan pada tanggal 28 Oktober 2019. Partai berlogo gelombang laut itu memiliki visi membawa Indonesia menjadi negara 5 besar dunia di bidang ekonomi, teknologi, dan militer.(HS)

Hypernet di Jateng Tumbuh Signifikan, Sumbang Kontribusi Sebesar 10 Persen Pendapatan Nasional

Soal Distribusi LPG 3Kg Tertutup, Ini Kata Ganjar Pranowo