HALO SPORT – Musim ini Manchester City tampil perkasa dengan memenangi Liga Primer Inggris dan Piala FA.
The Citizens bahkan berpeluang meraih treble winner karena lolos ke final Liga Champions.
Dominasi Manchester Biru masih kuat pada musim 2022-2023.
Namun, mantan striker Robbie Keane memprediksi musim depan pesaing City akan bertambah banyak.
Manchester Biru memenangi Premier League dengan menyalip Arsenal pada saat-saat akhir.
Menurut Keane, City akan menghadapi persaingan lebih ketat di Premiership.
Robbie menyebut Liverpool, Manchester United dan Chelsea bakal menjadi ancaman serius.
’’Musim depan persaingannya enggak akan cuma melawan Arsenal. Liverpool dan Chelsea bakal bangkit lagi,’’ kata Keane seperti dikutip dari Metro.
Dia menambahkan kehadiran Mauricio Pochettino sebagai manajer Chelsea bisa berpengaruh bagus.
’’Namun, Chelsea butuh setahun atau dua tahun untuk bisa kembali bersaing. Saya rasa persaingannya akan jauh lebih ketat musim depan,’’ tandasnya.
Kabar terakhir menyebutkan manajemen The Blues siap merekrut Neymar Junior dari Paris Saint-Germain (PSG).
Bagi Mauricio Pochettino, Neymar bukanlah sosok asing karena pernah dilatihnya di PSG pada musim 2021-2022.
Kontrak Neymar baru habis pada 2025, dan PSG takkan menjualnya murah.
Sebelum mendatangkan pemain asal Brasil itu, Si Biru harus lebih dulu menjual pemain demi menyeimbangkan neraca keuangan.
Keane, yang pernah membela Liverpool, juga merasa yakin The Reds kembali menembus papan atas, bahkan menjadi pesaing gelar juara.
Musim ini Si Merah hanya menduduki urutan kelima sehingga gagal tampil di Liga Champions.
Liverpool bakal berlaga di Liga Europa pada musim 2023-2024. (HS-06)