in

Kota Tegal Bakal Miliki Laboratorium PCR

Liaison Officer (LO) Gugus Tugas Covid-19 BNPB Brgjen. Pol. Oneng Subroto berkunjung ke Kota Tegal, untuk memonitor penanganan Covid-19. (Foto: tegalkota.go.id)

 

HALO TEGAL – Pemkot Tegal segera memiliki Laboratorium Polymerace Chain Reaction (PCR). Tahun depan, laboratorium ini disiapkan untuk keperluan pasien covid-19 di kota Tegal dan sekitarnya.

Hal tersebut disampaikan Wali Kota Tegal H Dedy Yon Supriyono S E., M M, saat menerima kunjungan kerja Liaison Officer (LO) Gugus Tugas Covid-19 BNPB Brgjen Pol Oneng Subroto di Pringgitan Komplek Balai Kota Tegal, Kamis (3/12).

Menurut Dedy Yon, Pemerintah Kota Tegal sudah memiliki ruangannya, namun tinggal peralatan pendukungnya.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Tegal,  Sri Primawati Indraswari menambahkan bahwa laboratorium tersebut berada di laboratorium Kesehatan Kota Tegal. Dalam sekali operasi, alat tersebut mampu menguji 96 sampel.

Upaya mengadakan laboratorium PCR tersebut, sesuai arahan Satgas Penanganan Covid-19.

Sementara itu Oneng Subroto mengatakan bahwa keberadaan laboratorium PCR di Kota Tegal dapat memangkas waktu tunggu hasil swab.

Selama ini, hasil swab dari kota Tegal di bawa ke Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah, namun kapasitas di Provinsi saja saat ini sudah terlalu banyak.

Terkait kedatangannya di kota Tegal, Oneng menyampaikan bahwa pihaknya melakukan kunjungan ke beberapa daerah untuk memonitor pelaksanaan penanganan Covid-19 di Kota Tegal.

Tim satgas menginginkan adanya masukan dari Pemerintah Kota Tegal, terkait beberapa hal. Mulai dari manajemen pengelolaan penanganan Covid -9, termasuk operasionalnya, kesiapan Sumber Daya Manusia (SDM), selain itu masalah dukungan anggaran atau dana yang digunakan untuk Covid-19, baik itu langsung untuk penanganan maupun bantuan-bantuan sosial.

Pihaknya juga ingin mengetahui dukungan logistik, apa yang sudah diadakan dan apa yang masih belum diadakan. Secara umum, setelah mendapatkan penjelasan dari Pemerintah Kota Tegal, Oneng menyampaikan bahwa penanganan covid 19 di kota Tegal sudah berjalan baik.

“Untuk Kota Tegal, Alhamdulillah penanganannya sudah baik. Namun, perlu digiatkan kembali upaya pencegahan. Karena mencegah itu lebih baik daripada mengobati,” ungkap Oneng. (HS-08)

Pastikan Klaim dan Janji Calon, AMSI Jateng Gelar Cek Fakta Debat Publik Pilkada Solo

Pilkada, Dinkes Purbalingga Siaga Penuh, KPU Siapkan Hazmat