in

Kecelakaan Maut Silayur, Ini Kronologi Versi Kepolisian

Kecelakaan karambol di tanjakan Silayur, Ngaliyan, Kamis (25/2/2021).

 

HALO SEMARANG – Kecelakaan karambol yang terjadi di Jalan Prof Hamka, Turunan Silayur, depan Permata Puri Kota, Kecamatan Ngaliyan, Kota Semarang Kamis (25/2/2021) sekitar pukul 17.15, menyisakan cerita pilu.

Empat orang mengalami luka-luka dan satu orang meninggal dunia di tempat kejadian tersebut.

Informasi dari Kanit Lantas Polsek Ngaliyan, AKP Wahono, kecelakaan berawal dari truk tronton bermuatan accu melaju dengan kecepatan sedang dari arah Selatan (BSB) ke arah Utara (Ngaliyan).

Truk bernomor polisi B-9997-FQB itu tiba-tiba mengalami rem blong dan kehilangan kendali saat jalan menurun, kemudian terjadi kecelakaan lalu lintas dengan mobil Daihatsu Sigra dengan nomor polisi H-8710-MR.

Mobil Sigra ini dikemudikan oleh Fitrah Aji Priambodo (37) warga Jalan Dr Wahidin RT 01 RW 04, Kaliwiru, Kota Semarang.

Setelah itu, lanjut informasi dari AKP Wahono, mobil Daihatsu Sigra itu oleng kekiri kemudian truk terus melaju dan menabrak mobil Honda Brio bernomor polisi K-8984-MD dan sepeda motor Yamaha Mio GT bernomor polisi H-6973-SQ yang melaju dari arah Utara ke Selatan.

Pengendara motor ini sedianya hendak menyebrang ke arah Permata Puri Kota, Kecamatan Ngaliyan.

“Dua penumpang Honda Brio mengalami luka di kepala dan pengendara motor mengalami luka pada dahi dan lutut, saat ini sudah dirawat di rumah sakit Permata Medika Semarang,” katanya.

Truk yang dikemudikan oleh Muktar (35) warga Paderesan RT 2 RW 9, Bantarjaya, Kabupaten Bekasi itu belum berhenti usai menabrak mobil dan motor. Karena hilang kendali, truk oleng ke kiri dan menabrak median tengah jalan serta taman perumahan.

Tidak hanya itu, truk kemudian terguling dan menimpa pengemudi motor Honda Astrea Legenda bernomor polisi H-3159-CW yang berada di sampingnya.

“Pengendara meninggal di tempat karena mengalami luka parah pada tubuh, korban di bawa ke kamar jenazah RSUP Dr Kariadi Semarang,” ujarnya.

Saat ini sopir truk mengalami luka di kepala dan leher dan sudah dilarikan di Rumah sakit Permata Medika Semarang untuk mendapatkan perawatan.

AKP Wahono menambahkan, ada empat truk yang beriringan dan ada juga yang mengawal dengan tujuan ke Karawang.

“Ini truk nomor dua yang mengalami rem blong, kemudian ban truk terlepas. Total ada dua mobil di sebrang jalan, sepeda motor dan satu mobil yang searah yang ditabrak truk,” imbuhnya.(HS)

Penanganan Covid-19 dan Infrastruktur, Jadi Pesan Ganjar Kepada Wali Kota dan Bupati

Dico – Basuki Resmi Dilantik Bupati Dan Wakil Bupati Kendal, Ini Rencana Yang Disiapkan