in

Kasus Covid-19 Meningkat, Wabup Kendal Cek Kesiapan RSUD dr Soewondo dan RSDC Kendal

Wakil Bupati Kendal, Windu Suko Basuki didampingi Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kendal, Ferinando Rad Bonay, mengunjugi RSUD dr Soewondo dan Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) Kendal guna mengecek kesiapan fasilitas kesehatan di sana, Kamis (17/6/2021).

 

HALO KENDAL – Mensikapi perkembangan jumlah kasus penularan Covid-19 yang terus bertambah, Pemerintah Kabupaten Kendal menyiapkan tambahan ruang isolasi di rumah sakit dan pengadaan tempat isolasi.

Wakil Bupati Kendal, Windu Suko Basuki didampingi Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kendal, Ferinando Rad Bonay, mengunjugi RSUD dr Soewondo dan Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) Kendal guna mengecek kesiapan fasilitas kesehatan di sana, Kamis (17/6/2021).

Menurut Windu Suko Basuki, kunjungan ini dalam rangka meninjau langsung kesiapan dari dua rumah sakit andalan untuk menampung pasien Covid-19 di Kabupaten Kendal.

“Kami prihatin karena kasus Covid-19 setiap hari bertambah, sehingga penambahan ruang isolasi sangat mendesak dilakukan. Oleh sebab itu hari ini kami sidak langsung kesiapannya,” kata Pakde Bas sapaan akrabnya.

Wabup pun menegaskan, pihaknya akan terus melakukan pemantauan dan akan memastikan dalam setiap pelayanan kesehatan terkait penanganan Covid-19 di RSUD Soewondo Kendal dan RSDC Kendal dan rumah sakit lainya, serta puskesmas berjalan dengan baik.

“Pemkab Kendal punya peran besar dalam menangani penyebaran Covid-19. Jika hal ini tidak ditangani serius, maka akan menjadi ancaman, dan kasus Covid-19 di Kendal akan terus naik,” ungkapnya.

Menurutnya, saat ini pihak rumah sakit dan puskesmas dalam menangani kasus Covid-19 dan melayani pasien sudah berjalan sesuai dengan SOP yang ditetapkan.

“Dalam menangani pasien Covid-19, selain tim gugus tugas dan tenaga kesehatan, kita juga dibantu para relawan dari paguyuban perawat yang beberapa puskesmas di Kabupaten Kendal,” imbuh Pakde Bas.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kendal, Ferrynando Rad Bonay mengatakan, untuk saat ini, pasien Covid-19 yang dirawat di rumah sakit di Kendal total ada 160 pasien.

“Setiap harinya ada peningkatan pasien Covid-19. Sedangkan saat ini kapasitas yang disiapkan untuk pasien umum di rumah sakit sudah penuh. Adapun ruangan yang disiapkan untuk pasien Covid-19 di RSUD dr Soewondo Kendal sampai saat ini masih sisa 2 kamar, dari 66 kapasitas yang disiapkan,” paparnya.

Ferinando menambahkan, untuk pelayanan di RSDC Kendal sendiri, sudah ada 43 kamar yang disiapkan. Selain itu juga disiapkan 40 kamar lagi untuk cadangan.

Untuk diketahui, sesuai data dari Dinkes Kendal, sampai hari Kamis (17/6/2021), kasus Covid-19 di Kabupaten Kendal mencapai 8.160, 7.026 di antaranya sudah sembuh, 143 dirawat di rumah sakit, 622 isolasi mandiri dan 369 meninggal dunia.

“Kita lihat perkembangannya nanti, jika kasus Covid-19 di Kendal semakin meningkat, ya cadangan kamar kita pakai. Bahkan jika terus meningkat, kita akan tambah lagi jumlah kamarnya,” pungkas Ferinando.(HS)

Langsung Minta Partai Jilid Ketiga

Berkat Bibit Unggul dari Kementan, Sawah Tadah Hujan di Blora Tak Lagi Gagal Panen