
HALO SEMARANG – Laga pekan kedelapan Liga 1 2019 pada hari ini, Rabu (10/7/2019) rampung digelar.
PSIS gagal mencuri poin setelah dikalahkan Borneo FC dengan skor 2-0 di Stadion Segiri, Samarinda, Rabu (10/7/2019) malam.
Dua gol tim berjulukan Pesut Etam itu dicetak oleh Abrizal Umanailo pada menit ke-13 dan Matias Conti lewat titik penalti menit 41.
Kemenangan ini mengantarkan Borneo bertengger di peringkat ke-7 klasemen sementara dengan raihan 10 poin dari enam laga.
Sementara itu, PSIS masih satu strip di atas Borneo dengan koleksi 11 poin dari delapan laga yang telah dilakoni.
Puncak klasemen masih ditempati Bali United dengan raihan 16 poin dari enam laga, unggul satu poin dari peringkat kedua, PS Tira Persikabo yang sudah menjalani tujuh laga.
Pelatih PSIS, Jafri Sastra menuding anak asuhnya tidak tampil konsisten pada pertandingan melawan Borneo FC. Sehingga, Laskar Mahesa Jenar harus takluk kepada Pesut Etam di Stadion Segiri, Samarinda, Rabu (10/07) malam.
Inkosistensi permainan PSIS disebut terjadi sepanjang babak pertama, yang berujung terciptanya dua gol. Masing-masing dicetak Ambrizal Umanailo pada menit 14 dan Matias Conti melalui titik putih pada menit 41.
”Kami harus menerima dua gol, satu dari penalti, satu dari setpiece, bola rebound. Kami memang kurang konsisten pada babak pertama,” ungkap Jafri Sastra usai pertandingan.
Sebenarnya PSIS sudah berupaya membalas di babak kedua. Tetapi, tim kebanggaan ibu kota Jawa Tengah ini tidak mampu mengejar ketertinggalan karena kesulitan membobol gawang lawan.(HS)